Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember 11, 2018

Tasyabuh dengan Kafir

ONE DAY ONE HADIST Rabu, 12 Desember 2018 / 5 Robii'ul Akhir 1440 عن ابن عمر رضي الله عنه قال، قل رسول الله صلى الله عليه وسلم:"مَنْ تَشَبَّهَ بِقَوْمٍ فَهُوَ مِنْهُم." Dari Ibnu Umar radhiyallahu Anhu  berkata, rasulullah sallallahu alaihi wa sallam bersabda, "Barangsiapa menyerupai suatu kaum, maka dia termasuk golongan mereka." (HR. Abu Dawud, Al-Libas, 3512. Al-Albany berkata dalam Shahih Abu Dawud, Hasan Shahih no. 3401) Pelajaran yang terdapat di dalam hadits: 1- Seseorang yang benci kepada suatu perkara, secara almiah akan benci untuk dekat dengannya. Apalagi jika kebencian itu demikian besar sehingga dilempar kedalam api lebih ia pilih dari pada kembali padanya. Tasyabbuh  dengan Kafir adalah perkara yang mendekatkan kepada kekufuran. Jadi bisa dikatakan bahwa tanda orang yang benci kepada kekufuran adalah benci serupa (Tasyabbuh) dengan para ahlinya. 2- Hadits ini menunjukkan larangan yang keras, peringatan, dan ancaman atas perbuatan menyerupai